Bekerja memang capek tapi lebih capek lagi bila tidak bekerja sama sekali, mungkin itulah ungkapan yang cocok untuk memotivasi diri dalam bekerja, sebagian besar orang pernah merasakan pahitnya hidup ketika tidak ada penghasilan karena tidak ada pekerjaan. Kebutuhan begitu banyak sedangkan pemasukan tidak ada sama sekali, itu adalah hal cukup membingungkan, bukan?.
Yang cukup menyakitkan lagi adalah ketika kita sudah sekolah tinggi-tinggi malah jadi pengangguran dirumah, hal ini sungguh sangat memalukan baik dengan keluarga kita maupun dengan orang-orang di sekitar kita, dan orang-orang pasti akan meledekin Anda dengan candaan bahwa Anda rugi kuliah mahal-mahal tapi posisi Anda setelah tamat kuliah sama seperti mereka, hal itulah yang membuat orang galau dan merasa putus asa.
Stop gan.. jangan pernag putus asa, perlu diketahui bahwa semuanya butuh proses, jika Anda baru tamat kuliah bukan bermakna Anda sudah selesai semuanya, harus berjuang dengan extra keras menghadapi pesaing ketat saat melamar kerja, satu lowongan yang tersedia ada ratusan pelamar yang datang.
Kemungkinan untuk diterima kerja sangat kecil kecuali Anda punya saudara di dalam perusahaan yang Anda lamar, walaupun demikian Anda tidak boleh pantang menyerah untuk terus mencoba walaupun sudah 10 bahkan 20 lamaran Anda yang ditolak.
Jangan lupa juga menghitung berapa surat lamaran yang sudah kamu kirim ke perusahaan baik online maupun langsung, dan perlu diingat bila perlu dicatat juga boleh, pada surat lamaran ke berapa kamu diterima kerja.
Kemungkinan untuk diterima kerja sangat kecil kecuali Anda punya saudara di dalam perusahaan yang Anda lamar, walaupun demikian Anda tidak boleh pantang menyerah untuk terus mencoba walaupun sudah 10 bahkan 20 lamaran Anda yang ditolak.
Jangan lupa juga menghitung berapa surat lamaran yang sudah kamu kirim ke perusahaan baik online maupun langsung, dan perlu diingat bila perlu dicatat juga boleh, pada surat lamaran ke berapa kamu diterima kerja.
Image via: pixabay.com
Namun tahukan Anda apa yang harus dilakukan ketika masih menganggur sambil terus melamar ke perusahaan-perusahaan?. Saya akan akan berbagi pengalama dan trik-trik tertentu agar Anda mendapatkan pekerjaan dalam waktu dekat ini.
1. Berdoa
Berdoa adalah tahap paling awal karena doa adalah senjata. Berusaha tanpa berdoa adalah sombong dan berdoa tanpa usaha adalah malas. Sombong dan malas adalah dua-duanya sifat negatif. Oleh karena itu berdoalah agar cita-cita mu tercapai dan di barengi dengan bersedekah juga pasti Allah akan memudahkan rencana Anda.
2. Mencari Penyebab Kegagalan
Setiap akibat pasti ada penyebabnya, carilah penyebab kenapa Anda tidak pernah lulus dalam sebuah wawancara kerja Anda. Apakah Anda belum cukup tau tentang bidang pekerjaan yang Anda lamar sehingga tidak bisa menjawab setiap pertanyaan dari interviewer ataukah cara berkumunikasi Anda belum maksimal sehingga apa yang disampaikan ketika wawancara sulit untuk di pahami oleh si pewawancara?. Atau ada faktor lain yang belum Anda kuasai. Maka belajarlah untuk terus memperbaiki kualitas Anda agar tidak kalah saing dengan pesaing lainnya.
3. Belajar
Setelah Anda lulus kuliah bukan bermakna Anda tidak perlu belajar lagi, bahkan hal yang tidak berhubungan sama sekali dengan jurusan Anda kuliah dulu juga perlu Anda belajar jika diperlukan. Disetiap ujian psikotes ada berbagai macam soal dari berbagai macam mata pelajaran, tentu Anda harus mempelajari soal-soal psikotes dengan membeli buku psikotes di toko-toko buku, anda harus mempelajari trik-trik menjawab soal tersebut supaya tidak kebingungan ketika menghadapi tes yang satu ini.
4. Bersilaturrahmi
Islam mengajarkan kita untuk saling bersilaturrahmi baik dengan sesama keluarga maupun dengan teman, dengan bersilaturrahmi Allah akan memudahkan rezeki kita yang pastinya. Efek lain dari bersilaturrahmi adalah dapat mempererat persaudaraan dan persahabatan sehingga ketika ada peluang bekerja maka saudara atau teman Anda akan menghubungi terlebih dahulu karena mengingat Anda sudah sangat dekat dengan mereka.
5. Terus Mencari Informasi Lowongan Kerja
Informasi lowongan kerja dapat Anda cari dengan mudah baik di media cetak seperti koran mau internet, di internet begitu banyak lowongan kerja namun jangan sampai tertipu dengan lowongan kerja abal-abal yang tidak jelas informasinya. Anda bisa belangganan email atau mendaftar di website lowongan kerja terpercaya seperti di jobds.com maupun jobstreet.com untuk mendapat informasi lowongan kerja terbaru.
Itulah 5 trik yang dapat Anda lakukan selama menganggur dan menunggu panggilan wawancara atau psikotes. Ingat! Jangam pernah menyerah dan terus berusaha dan berdoa serta bersedekah.
0 comments:
Post a Comment