Teknik SEO terbaru 2015 : Semantic Content Optimization ( SCO )

Teknik SEO terbaru 2015 : Semantic Content Optimization ( SCO )

Teknik SEO terbaru : Semantic Content Optimization ( SCO ) - Assalamualaikum sahabat kizeh , sedang menarik untuk dipelajari hari ini yaitu teknik SEO terbaru yang bahkan terserat kabar bahwa SCO dijadikan oleh Google sebagai salah satu ranking factor mereka pada pencarian .

Pada teknik SCO ( Semantic Content Optimization ) konten adalah hal nomor 1 . Google juga sudah mengatakan bahwa konten yang  berkualitas tinggi  adalah salah satu faktor rangking yang  mereka berikan , itu dibuktikan diluncurkannya algoritma Panda 4.2 .

Teknik SCO adalah dimana kita menargetkan satu halaman konten dengan bantuan halaman halaman konten lainnya sehingga konten utama menjadi pusat traffic .

  4 langkah untuk menerapkan SCO yang baik


1. Targetkan halaman yang ingin di fokuskan 

Pertama sekali yang harus dilakukan yaitu kita harus menentukan halaman yang akan kita jadikan titik fokus traffic , tentunya halaman tersebut menjadi titik pusat konversi pada website sahabat terutama bagi toko online dan untuk blog pilihlah sebuah artikel penting ( pusat informasi ) .

Misalnya , sahabat mempunyai toko online yang menjual lemari . Sahabat tidak harus mengoptimasinya dengan keyword seperti "Tempat menyimpan baju" , tentunya semua praktisi SEO tahu akan hal itu . Jadi , sahabat harus fokus pada suatu yang membahas informasi lain tapi masih bertujuan untuk menjual barang yang sama , yaitu lemari .

Misalnya sahabat bisa membahas tentang design interior rumah , yang dimana pada bahasan tersebut sahabat bisa memasukan lemari sebagai salah satu topiknya dan mengarahkan pengunjung menuju halaman utama penjualan lemari . 

2. Identifikasi kebutuhan pengunjung yang harus dipenuhi pada halaman target

Kedua kita harus maksimalkan konversi pada halaman target tersebut . Untuk mencapai target konversi tersebut kita harus tahu kebutuhan yang sebenarnya dicari oleh pengunjung . Contohnya pada lemari tadi , kita harus tahu dan mengindentifikasi apa yang mereka butuhkan tentang lemari , seperti  :

  • Ukuran lemari 
  • Design Lemari 
  • Cara membeli lemari tersebut 
  • Diskon harga
  • Tips merawat kemari

Diatas adalah sebagian yang bisa sahabat maksimalkan , untuk selanjutnya sahabat bisa mengindentifikasi sendiri .

3. Tanyakan kepada customer untuk me-verifikasi kebutuhan yang mereka perlukan 

Setelah sahabat melakukan pada langkah kedua yaitu mencari ide apa saja yang berkaitan dengan halaman utama dan memaksimalkan konversinya . Saatnya untuk menanyakan secara langsung kepada pengunjung untuk mem-verifikasi ide sahabat tersebut memang benar diperlukan oleh pengunjung tersebut . Lakukanlah pembicaraan pada customer yang sangat potensial pada website sahabat lewat  email atau media lainnya .

Sahabat juga bisa melakukan survey langsung pada pengunjung website sahabat dengan mengadakan survey pada website sahabat . Sahabat bisa menggunakan software seperti survey monkey atau kwiksurveys . Surveys secara langsung sangat bagus untuk mendapatkan info yang tepat .


Survey


4. Maksimalkan design yang simpel dan jelas 

Apabila 3 langkah diatas sudah sukses dilakukan dan pengunjung sudah mencapai di halaman target , tetapi pengunjung menemukan bahwa halaman mereka kunjungi tidak memiliki design yang jelas dan membuat bingung dan mereka malah pergi meninggalkan halaman tersebut walaupun mereka sebenarnya tahu bahwa apa yang mereka cari sebenarnya ada pada halaman ini .

Sehingga semua usaha yang kita lakukan menjadi sia sia karena tampilan struktur website yang tidak jelas dan membuat bingung pembeli . Jadi , usahakanlah untuk membuat design yang cocok untuk pengguna hingga mereka sangat mudah mengakses apa yang mereka ingin cari .


User friendly design


 Kesimpulan 

Pada penerapan teknik SCO kita dituntut untuk memberikan konten dan tampilan yang maksimal pada pengunjung . Sebenarnya untuk penerapan SCO kita masih sangat memerlukan hal mutlak dalam SEO yaitu teknik SEO onpage dan teknik SEO offpage untuk memaksimalkan kinerja SCO ini .

Satu lagi kizeh melihat teknik SCO ini adalah salah satu teknik marketing yang menggunakan SEO sebagai tonggaknya .

Ikuti webinar dari SEMrush yang membahas tentang SCO ( Semantic Content Optimixation ) yang dibawakan oleh Eric Enge ( CEO stone temple ) disini . Pukul 01.00 19 Agustus 2015 .

Terima kasih

 Gambar : Dokumentasi pribadi dan SEL ( Shutterstock )



SHARE

Unknown

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment

0 comments:

Post a Comment